Banyak orang yang bermimpi bisa kuliah di Universitas Indonesia karena ia adalah salah satu universitas paling terkenal dan unggul di Indonesia. Sayangnya, karena seleksi yang begitu ketat dan kuota yang terbatas, banyak yang akhirnya gagal.

Namun untuk kamu yang belum berhasil kuliah S1 di UI, kamu masih memiliki kesempatan melanjutkan kuliah pascasarjana. Jenjang pascasarjana di UI terdiri dari: program Magister (S2), Doktor (S3), Spesialis, dan Profesi.

Agar bisa kuliah pascasarjana di universitas yang terletak di Kota Depok itu, terlebih dahulu kamu harus lolos seleksi penerimaan mahasiswa baru, yang terkenal dengan nama SIMAK UI pascasarjana. SIMAK UI pascasarjana terdiri dari dua tes, yakni Tes Potensi Akademik (TPA) dan Bahasa Inggris.

Untuk tes Bahasa Inggris tidak bisa dikatakan susah jika kamu sudah pernah ikut tes TOEFL dengan nilai memuaskan, karena soalnya hampir sama, kecuali pada SIMAK UI pascasarjana nihil tes listening.

Yang menjadi tantangan sesungguhnya adalah TPA. TPA adalah tes yang digunakan untuk mengukur seberapa tinggi kemampuanmu dalam bidang akademik. Tes ini umum digunakan sebagai salah satu alat seleksi calon pegawai di perusahaan dan instansi negara. Subtest TPA SIMAK UI pascasarjana terdiri dari: kemampuan verbal (30 menit), kemampuan kuantitatif (50 menit), dan kemampuan logika (40 menit). Total durasi tes TPA adalah dua jam.

Jumlah total soal TPA SIMAK UI pascasarjana sebanyak 100 buah. Setiap subtest TPA harus dikerjakan secara berurutan. Soal kemampuan kuantitatif hanya bisa dikerjakan setelah waktu pengerjaan kemampuan verbal selesai. Begitu juga dengan soal kemampuan logika baru bisa dikerjakan setelah pengawas mengatakan waktu pengerjaan kemampuan kuantitatif sudah berakhir.

Bila sudah memasuki sesi berikutnya, kamu tidak diperbolehkan kembali menjawab tipe soal sebelumnya.

Kamu harus hati-hati dalam menjawa soal TPA SIMAK UI pascasarjana karena satu jawaban salah berbuah minus satu poin. Jadi sebelum menjawab, pastikan bahwa kamu benar-benar yakin dengan jawabanmu. Dengan demikian, kamu tak perlu menjawab semua soal. Cukup pilih yang benar-benar kamu ketahui jawabannya.

Kerjakan pula soal-soal yang mudah. Jangan sampai terpaku pada satu soal yang sulit sehingga waktumu akan habis terbuang. Soal sulit bisa dikerjakan di akhir bila waktu masih tersisa.

Untuk subtest kemampuan verbal kamu akan menemukan soal-soal berupa mencari hubungan antar-kata. Subtest ini mungkin tidak terlalu susah bagi mereka yang memiliki wawasan yang cukup mengenai Bahasa Indonesia. Titik berat soal TPA SIMAK UI pascasarjana ada pada kemampuan kuantitatif dan kemampuan logika.

Subtest kemampuan kuantitatif, yang di dalamnya terdapa soal-soal matematika sangat menyulitkan. Soal matematika SIMAK sudah mendapatkan status legend karena terkenal susah.  Sebab, soalnya berbeda dengan soal TPA Bappenas atau CPNS, yang buku-bukunya mudah ditemui di toko buku.

Jika kamu mengandalkan buku-buku semacam itu, kamu akan kaget ketika berhadapan dengan soal TPA SIMAK UI pascasarjana. Sementara pada subtest penalaran, penguasaanmu terhadap silogisme dan soal analitis akan menjadi penentu. Subtest ini cukup susah karena mempelajari logika cukup rumit.

Supaya bisa mendapatkan nilai yang memuaskan pada kedua subtest tersebut, karena dengan semakin tinggi nilaimu semakin tinggi peluangmu lolos seleksi, kamu harus membiasakan diri berlatih dengan soal-soal TPA SIMAK UI pascasarjana.

Latihan menjawab soal-soal TPA SIMAK UI pascasarjana akan jauh lebih efektif bila dipandu oleh tutor yang sudah terbukti lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru di UI. Dengan didampingi tutor, kamu akan mendapatkan tips dan trik menjawab soal dengan jitu dan cepat.

Selain itu, kamu juga akan memiliki teman diskusi mumpuni mengenai kesulitanmu dalam menjawab soal. Bila saat ini kamu sedang mencari tutor dan bimbel, kamu bisa segera bergabung dengan bimbel pascasarjana UI di PMUI (Persiapan Masuk UI).

Bimbel pascasarjana UI yang diadakan PMUI bertujuan untuk membantu kamu lolos ujian SIMAK UI sehingga cita-citamu melanjutkan studi di UI dapat terwujud. PMUI adalah bimbel terpercaya yang sudah mampu mengantar pesertanya kuliah pascasarjana di Kampus Perjuangan.

PMUI UI menyediakan pengajar-pengajar profesional lulusan UI. Nantinya,  kamu akan diajar oleh para tutor dengan kemampuan mengajar yang mumpuni, pengetahuan mendalam dalam bidang yang diajarkan, penyampaian materi yang mudah dimengerti, kemampuan critical thingking, dan mampu mendengarkan peserta bimbel dengan baik.

Biaya yang harus kamu keluarkan juga sangat terjangkau. Dengan didampingi pengajar-pengajar PMUI, niscaya peluangmu lulus ujian SIMAK akan semakin tinggi.

Jadi bagi kamu yang ingin mengikuti program bimbel pascasarjana UI, PMUI bisa menjadi solusi terbaik bagimu, karena deretan pengajarnya akan mampu membuatmu menyelesaikan soal TPA SIMAK UI pascasarjana dengan benar dan cepat.

Bila kamu tertarik, dan ingin tahu lebih banyak mengenai bimbel pascarsarja UI, kamu bisa menghubungi tim PMUI di nomor berikut: 0812-8596-5222. Kami, dengan senang hati, akan menjawab semua yang kamu ingin ketahui mengenai bimbel PMUI.